Post Page Advertisement [Top]

artikelBackgroundinfo.news

STUDI BANDING KSPM WALISONGO X KSPM UNSSAF PERIODE 2025/2026

 


Semarang, 29 Mei 2025 KSPM Walisongo telah melaksanakan studi banding dengan KSPM UNSSAF. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Moh. Hatta lantai 3 Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Semarang dengan tujuan untuk menambah relasi dan meningkatkan kualitas kinerja organisasi. Kegiatan ini dimulai pada pukul 08.30 WIB dan selesai pukul 13.30 WIB.


Adapun agenda yang dilakukan dalam kegiatan studi banding ini meliputi, sambutan pembukaan dari Ketua KSPM UNSSAF oleh saudara Rafa Arsyad Banyumurti, kemudian dilanjutkan dengan Ketua Umum KSPM Walisongo oleh saudara Muhammad Ijlal Maulana, berharap dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi awal kerjasama yang baik antara KSPM Walisongo dan KSPM UNSSAF.


Kedua KSPM memaparkan program kerja dari masing-masing divisi dan saling memperkenalkan anggota dari setiap divisi. Selanjutnya diadakan ice breaking sebelum membentuk kelompok Forum Group Discussion (FGD). FGD diadakan untuk bertukar pengalaman program kerja  kinerja dari tiap divisi. Dilanjutkan dengan sesi dokumentasi serta penyerahan plakat sebagai kenang-kenangan dan ucapan terimakasih.


Dengan dilaksanakan studi banding ini diharapkan dapat membangun motivasi dan semangat untuk melakukan perubahan maupun perkembangan menjadi lebih baik.


Oleh: Silvia Faridhotun Nafi’ah



1 komentar:

Bottom Ad [Post Page]