Post Page Advertisement [Top]

news

Analisis Ekonomi 28 September 2017



PAKET KEBIJAKAN XV: Pengawasan Post Border Dinilai Picu Kebocoran Impor
Sumber: Ipot News
28 September 2017


Paket kebijakan XV yang telah dibuat pemerintah yang mengatur tentang rencana pemerintah untuk mengubah proses pengawasan menjadi di luar kawasan pabean atau post border sepertinya harus dikaji ulang. Hal ini menimbulkan kekhawatiran akan menyebabkan tingkat kebocoran impor akan bertambah besar jika aturan ini diterapkan. 

Hal ini dibuktikan dengan adanya protes dari produsen baja lokal (krakatau steel) yang mengatakan bahwa adanya rencana tersebut  justru menyebabkan  tingkat kebocoran impor lebih besar meskipun alasannya untuk memperlancar bahan baku industri perkapalan, selain itu hal ini  menyebabkan proyek infrastruktur berdampak ke besi dan baja lokal menjadi tidak signifikan.

Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan Oke Nurwan sebelumnya telah menjelaskan bahwa mekanisme pengawasan post border masih disusun di lintas kementerian dan pemerintah masih menyiapkan perangkat untuk sistem pengawasan yang baru.

Dalam aturan ini, pemerintah akan lebih mengutamakan poin relaksasi aturan bagi industri kecil dan menengah guna penyederhanaan larangan dan pembatasan impor. Dengan hal ini, skema pengawasan post border baru diterapkan begitu perangkat pengawas telah siap.







By:Invesment_team

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]